10 - 20 Force Card

Written By MaYaK on Wednesday, February 10, 2010 | Wednesday, February 10, 2010

Letakkan kartu forcing pada urutan ke 10 dari atas tumpukan deck kartu. Agar sukarelawan tidak curiga, berpura-puralah membuang kartu joker sambil menghafal kartu di urutan ke-10.
Prosedur :
  1. Suruh sukarelawan memilih angka 10 - 20. Artinya angka yang boleh dipilih adalah 11 - 19.
  2. Misal angka yang dipilih 15, Ambil 15 kartu yang ada di tangan dengan posisi face down ke meja.
  3. Kembalikan 15 kartu yang ada di meja ke tumpukan yang ada di tangan.
  4. Tambahkan ke dua digit angka 15. (1 + 5 = 6). Ambil 6 kartu yang ada di tangan dengan posisi face down ke meja. Kartu urutan ke 6 itulah kartu Forcing.

Kita bisa Improvisasi dengan trik di bawah ini :

  • Efek: Sukarelawan memilih kartu secara acak, kartu itu dicium sukarelawan. Kita bisa menebak kartu sukarelawan yang sudah diciumnya.
  • Rahasia : Kita sudah melakukan teknik forcing diatas. Ketika sukarelawan memilih kartunya, instruksikan pada nya untuk mencium kartunya. Kemudian suruh mengembalikan kartunya secara bebas lalu mengocok kartunya. Ambil tiga kartu, satu kartu forcing dan dua kartu lain. Letakkan 3 kartu itu di atas meja, pegang 2 kartu yang lain, bilang pada sukarelawan kartu ini terasa dingin. Dan ketika kita megang kartu pilihan sukarelawan bilang "Aduh !!! ... kartunya terasa panas. Memang terasa hangat sekali ciuman anda".

0 comments:

Post a Comment